Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kelembagaan IAIN Ambon | Prof. Dr. Adam Latuconsina, M.Si

ALMULUKNEWS.COM, AMBON, — Penerimaan Mahasiswa Baru (Maba) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ambon jalur Ujian Masuk Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri (UM-PTKIN) atau Jalur Seleksi Nasional secara resmi dibuka, Rabu, 17 April 2024.

Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kelembagaan IAIN Ambon, Prof. Dr. Adam Latuconsina, M.Si menyatakan, penerimaan mahasiswa baru (Maba) IAIN Ambon dilakukan dalam tiga tahap. Tahap pertama melalui jalur Seleksi Prestasi Akademik Nasional (SPAN) PTKIN yang telah berlangsung sejak Januari 2024 dan hasilnya secara resmi telah diumumkan pada Rabu, 2 April 2024 lalu. SPAN-PTKIN merupakan jalur tanpa tes serta tanpa pembayaran uang pendaftaran.

“Jadi, para mahasiswa mendaftar melalui sekolahnya masing-masing. Setelah didaftarkan oleh pihak sekolah, para siswa mengupload berkasnya sesuai ketentuan, kemudian diseleksi secara nasional di pusat. Dan, hasilnya telah diumumkan. Sehingga, mereka yang lolos SPAN-PTKIN ini, merupakan bibit-bibit unggul karena memiliki prestasi, yang diseleksi secara nasional bersama ribuan calon mahasiswa lainnya di seluruh Indonesia,” urai Adam.

Selanjutnya, jalur seleksi Ujian Masuk Perguruan Tinggi Agama Islam Negeri (UM-PTKIN) yang secara resmi dibuka pada Rabu, 17 Februari 2024 hari ini. UM-PTKIN merupakan jalur tes nasional.

Di mana, para peserta yang berhak mendaftar, kata Adam, siswa pada satuan pendidikan MA/MAK/SMA/SMK/SPM/PDF/PKPPS/sederajat lulusan tahun 2022, 2023, dan 2024.

“Peserta lulusan Tahun 2022 dan 2023 wajib memiliki Ijazah/Surat Keterangan Lulus (SKL), dan Peserta lulusan 2024 wajib memiliki salah satu dari Surat Keterangan Lulus (SKL)/Pengumuman Lulus/KTP/Kartu Siswa,” lanjut Adam.

Beberapa hal yang perlu diketahui, lanjut Adam, para peserta wajib memiliki; Nomor Induk Siswa Nasional (NISN); Email yang aktif dan dapat dihubungi; Nomor WhatsApp yang aktif dan dapat dihubungi.

Di mana, kata Adam, setiap peserta mendaftar secara mandiri, yang dibantu oleh keluarga tanpa harus ke kampus. “Untuk memberikan kemudahan, panitia lokal di kami juga membuka pelayanan gratis. Jadi, peserta yang mengalami kesulitan mendaftar dari rumah masing-masing, dapat juga mendaftar ke kampus lewat panitia di Bagian Akademik atau PTIPD IAIN Ambon. Di situ, telah siap para petugas untuk memberikan pelayanan secara gratis, ” kata Adam, senyum.

Pendaftaran secara online dan atau mandiri, dapat diakses melalui laman https://um.ptkin.ac.id. Di mana, para peserta melakukan pembayaran biaya pendaftaran melalui bank yang ditetapkan oleh Panitia Nasional. Selanjutnya, setiap peserta memilih maksimal tiga Program Studi pada PTKIN/PTN.

“Misalnya, kalau pilihan utama IAIN Ambon, peserta juga dapat memilih PTKIN di luar Maluku. Contohnya, memilih UIN Sunan Ampel di Surabaya. Nah, setelah memilih PTKIN/PTN Titik Lokasi Ujian, kemudian melakukan Finalisasi Pendaftaran sebagai akhir dari proses pendaftaran UM-PTKIN,” ujar Adam.

Sementara untuk Jalur Mandiri IAIN Ambon, baru akan dibuka setelah jalur UM-PTKIN ditutup, yang dijadwalkan pada 20 Juni 2024 mendatang. (AL)

Daftar Program Studi S1 & S2 yang ada di IAIN Ambon;

  1. FAKULTAS SYARIAH
    Program Studi;
    S1 HUKUM EKONOMI SYARIAH
    S1 HUKUM KELUARGA
    S1 HUKUM PIDANA ISLAM
    S1 PERBANDINGAN MADZHAB
  2. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM
    Program Studi;
    S1 EKONOMI SYARIAH
    S1 MANAJEMEN BISNIS SYARIAH
    S1 MANAJEMEN KEUANGAN SYARIAH
    S1 AKUNTANSI SYARI’AH
  3. FAKULTAS USHULUDDIN DAN DAKWAH
    Program Studi;
    S1 AQIDAH DAN FILSAFAT ISLAM
    S1 BIMBINGAN & KONSELING ISLAM
    S1 PENGEMBANGAN MASYARAKAT ISLAM
    S1 KOMUNIKASI & PENYIARAN ISLAM
    S1 SOSIOLOGI AGAMA
    S1 JURNALISTIK ISLAM
    S1 SISTIM INFORMASI
    S1 INFORMATIKA
    S1 PEMIKIRAN POLITIK ISLAM
  4. FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN
    Program Studi;
    S1 PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
    S1 PENDIDIKAN BIOLOGI
    S1 PENDIDIKAN MATEMATIKA
    S1 PENDIDIKAN GURU MADRASAH IBTIDAIYAH
    S1 TADRIS BAHASA INDONESIA
    S1 PENDIDIKAN BAHASA ARAB
    S1 TADRIS BAHASA INGGRIS
    S1 TADRIS IPA
    S1 MANAJEMEN PENDIDIKAN ISLAM
    S1 STATISTIK
    PENDIDIKAN GURU PROFESI (PPG)
  5. PASCASARJANA
    Program Studi;
    S2 – PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
    S2 – TADRIS MATEMATIKA
    S2 – SOSIOLOGI AGAMA
    S2 – HUKUM KELUARGA ISLAM
    S2 – HUKUM PIDANA ISLAM